Gonzalo Higuain menjadi bintang kemenangan

Johannesburg - Gonzalo Higuain menjadi bintang kemenangan 4-1 Argentina atas Korea Selatan. Raihan trigol Higuain dalam laga itu membuatnya jadi pemain 'Tim Tango' ketiga yang melakukannya di Piala Dunia.

Argentina dan Korsel bertemu di partai kedua Grup B yang dihelat di Soccer City Stadium, Kamis (17/6) malam WIB. Kemenangan jadi harga mati untuk kedua tim demi mengamankan tiket lolos fase 16 besar.

Higuain yang di pertandingan pertama kontra Nigeria tak mampu mencetak gol membuktikan dirinya adalah penyerang nomor satu Argentina saat ini, terkait dengan performa apiknya di Real Madrid musim lalu.

Penyerang 22 tahun itu membuka keran golnya di menit ke-33. Dan di babak kedua tak tanggung-tanggung El Pipita menambah dua gol lagi di menit ke-77 dan 80 untuk hat-trick perdananya bersama Argentina di Piala Dunia pertamanya.

Higuain pun jadi pemain pertama yang melakukannya di Afrika Selatan 2010 dan sementara jadi topskorer. Jalan Argentina ke babak selanjutnya makin lapang karena pasukan Maradona berada di puncak grup dengan enam poin dari dua laganya.

Tak hanya itu Higuain pun berhasil menyamakan dirinya dengan dua eks legenda Albiceleste, Guillermo Stabile dan Gabriel Batistuta sebagai pesepakbola Argentina yang mampu mencetak tiga gol dalam satu pertandingan.

Stabile melakukannya di Piala Dunia 1930 saat Argentina menang 6-3 dari Meksiko dan Batistuta saat Argentina menang 4-0 dari Yunani di Piala Dunia 1994 dan 5-0 dari Jamaika empat tahun kemudian.

Dengan umur yang masih muda dan kemampuan yang bisa berkembang lagi, terbuka peluang bagi Higuain melampaui catatan para seniornya tersebut. Saat ini Higuain sudah mengumpulkan lima gol dari tujuh caps-nya.

0 comments:

Post a Comment

 
© 2015 Gado-Gado Crito | Blogger.com